Mentari yang menyapa

Berawal dari suara gemercik burung-burung..
kemudian lambaian daun rerumputan..
dan sinar mentari yg menusuk penglihatanku.

Sudah lama aku tidak merasakan udara sesegar ini, sepagi ini, senikmat ini..
Akan lebih nikmat lagi menghirup secangkir teh atau kopi hangat ((lagi puasa woy))
ntah berapa lama, aku tidak bisa mengingatnya lagi, sudah terlalu lama kupikir..
"Sudah terlalu lamaa sendirii.." ((malah nyanyi))


Entah kenapa aku hari ini bisa bangun sepagi ini.
Sudah lama aku tidak bangun di pagi hari, kebanyakan aku bangun kesiangan..
untuk menagih insomnia ku karena mengerjakan tugas dan begadang waktu
aku masih duduk dibangku SMK dulu..


Saat masih sekolah, itu masih dihitung bangun di pagi hari sih..
hanya saja, bangun dipagi kala itu tidak bisa membuatku menikmati
kesegaran oksigen di pagi hari.
Yaa dikarenakan aku selalu telat jika berangkat kesekolah.. hehe
Selalu on time, sekolah masuk jam 7.30..
Aku berangkat jam 7.15 atau 7.25


Di saat weekend pun, aku menghabiskan waktu ku dengan istirahat..
tidur larut malam, bangun saat siang bolong..
Bagiku weekend satu-satu waktu dimana aku bisa rileks dan istirahat.
Namun tidak menikmati indahnya mentari terbit di pagi hari...


Bagi kalian blogger yg mungkin sering "ngebo" ataupun jarang bgt bangun pagi..
cobalah sekali-kali untuk bangun, pergi ke halaman rumah, menghirup oksigen,
dan melihat mentari terbit di pagi hari di saat libur maupun weekend..
Gak bakalan ada ruginya kok, malah mungkin bermanfaat buat kesehatan.


©GMR

0 komentar:

Lucid Dream, Mimpi dalam keadaan sadar sepenuhnya

Pernahkah kalian di saat tidur dan bermimpi, bisa mengingat kembali bagaimana awal
maupun akhir dari mimpi tersebut?
Pasti kebanyakan dari kalian hanya hanya bisa mengingat bagian tengah dari mimpi
tersebut. Bahkan di saat kalian sadar saat bahwa kalian sedang bermimpi, kalian
pasti langsung seperti berada di tengah-tengah mimpi, bukan ?
Jawabannya dari semua pertanyaaan itu adalah benar. Penulis juga sering mengalami
itu, dan sering juga mempertanyakan pertanyaaan seperti itu.

Tapi pernahkah kalian mengalami saat dimana mimpi kalian terasa sangat nyata?
Jika jawabannya "benar", berarti kalian sudah pernah mengalami Lucid Dream
Dan apa itu Lucid Dream ?
Well, disini aku akan mencoba membahas tentang hal-hal yang berhubungan dengan
Lucid Dream.



Apa itu LUCID DREAM?
Menurut Wikipedia, Lucid Dream (Mimpi Sadar) adalah sebuah mimpi ketika
seseorang sadar bahwa ia sedang bermimpi. Ketika Lucid Dream, si pemimpi
mampu berpartisipasi secara aktif dan mengubah pengalaman imajinasi dalam
dunia mimpinya, dan Lucid Dream dapat terlihat nyata dan jelas.

Lucid Dream bisa juga diartikan sebagai sebuah pengalaman di alam mimpi,
di mana kita bisa mengontrol mimpi kita, merasakan hal-hal di dalamnya,
dan yang terpenting adalah tetap tersadar selama bermimpi. Lucid dream
terbagi dua, yaitu Lucid Dream yang dialami secara tidak sengaja, dan
Lucid Dream yang diatur dengan sengaja supaya kita bisa mengalaminya


Apa perbedaan antara Lucid Dream dengan mimpi biasa?
Kesadaran. Dalam Lucid Dream, kita benar-benar mengalami segala sesuatu
di dalam mimpi secara sadar, sedangkan di dalam mimpi biasa, kita seolah-olah
hanya menyaksikan atau menonton hal-hal di dalamnya. Setelah terbangun, kita
bisa mengingat dengan sangat jelas hal-hal di dalam Lucid Dream, sementara jika
kita bermimpi biasa, akan ada hal-hal yang hilang dalam ingatan kita.


Apa manfaat Lucid Dream?
Tujuan utama merasakan Lucid Dream adalah untuk menikmati dan mendapatkan
pengalaman kehidupan di dunia mimpi, di mana kita bisa mendapatkan berbagai
pengalaman yang sangat menyenangkan.  Tujuan lain adalah untuk memenuhi
keinginan yang tidak bisa tercapai di dunia nyata.  Karena dalam lucid dream kita
bisa mengontrol segala sesuatu di dalamnya, maka untuk mengatur berbagai hal yang
ingin kita capai akan menjadi hal yang sederhana.  Manfaat lain dari Lucid Dream
adalah untuk meningkatkan kemampuan dalam memecahkan masalah, mengatasi fobia dan trauma, meningkatkan kreativitas, dan menambah rasa percaya diri.

Apa saja yang bisa kita lakukan dalam kondisi Lucid Dream?
Sangat banyak dan bervariasi.  Kita bisa mencoba apapun dan menjadi apapun
di alam mimpi.  Pengalaman paling umum adalah merasakan terbang dari
satu tempat ke tempat lainnya.  Ada pula penjelajahan ke dimensi lain, interaksi
dengan orang-orang yang ada di alam bawah sadar anda (subconscious) dll.
Perlu diingat, indra penglihatan, pendengaran, peraba, perasa, dan penciuman anda
tetap aktif dalam lucid dream. Anda bahkan bisa mengalami berbagai emosi seperti rasa senang,sedih, terharu, bahagia, dan lain-lain.

Adakah dampak negatif Lucid Dream?
Selama tidak dilakukan secara berlebihan, tidak ada dampak fisik negatif dari
Lucid Dream. Beberapa kasus stres mungkin muncul jika Lucid Dream anda
bersifat mengerikan atau menakutkan. Dalam kasus lucid dream yang akut,
beberapa orang mungkin kehilangan motivasi di dunia nyata karena mereka
merasa bisa mendapatkan apapun di dunia mimpi.
Satu hal yang anda harus ingat, segala hal dalam Lucid Dream hanyalah mimpi,
tidak ada yang berupa kenyataan.

Gimana blogger?
Penasaran ingin mencoba pengalaman Lucid Dream?
Klik Link ini jika kalian pengen tau Step By Step nya.

Jujur, penulis juga masih mecoba-coba soal Lucid Dream ini, tapi belum berhasil.
Tapi Lucid Dream ini faktanya benar-benar ada lho! Bukan mitos.
Sebagian orang sudah mempunyai pengalamannya masing-masing.
Banyak artikel-artikel tentang Lucid Dream, bisa kalian search di Google, Kaskus,
dan situs-situs forum lainnya. Dan rata-rata, penulis atau pembuat artikel itu
sudah pernah mengalami Lucid Dream semua.

Satu hal lagi yang perlu diingat, ada batasan-batasan dalam Lucid Dream.
Anda mungkin bisa mengontrol mimpi, namun tidak 100% karena bagaimanapun,
mimpi adalah sebuah dimensi lain dari kehidupan anda.

Akhir kata, mimpi hanyalah mimpi jika kamu hanya mendambakan mimpi..
tapi mimpi akan menjadi sebuah kenyataan, jika kamu berusaha untuk meraih
dan mencapai apa yang kamu impikan.

SUMBER

©GMR 2015

0 komentar:

Kakak Senior [Part 2]

Ternyata wanita yang kutabrak barusan bukan seorang dosen, tetapi ketua kelompok
saat pra-kuliah, Si Kakak Senior Cantik..



“Kamu.. yang dihukum waktu hari pertama pra-kuliah itu kan?” 

Dia mengenal ku.. hanya saja dari cara dia mengenalku, bagiku itu sedikit memalukan.

“hehe.. i..iya kak, maaf banget udah nabrak kakak”

“haha.. gak apa-apa kok.. kamu mau ngumpul tugas juga?”

“emm.. nggak kak, beda kelas”

“oh.. gitu. Terus? Kamu ngapain disini? Hayoo ngaku..”

Akupun tak sadar bahwa aku tersenyum sendiri tanpa sebab, tidak focus dengan keadaan,
melihat dia tersenyum melihat ku.

“Lho? kok jadi senyum-senyum sendiri? Haha”

“Eh?.. maaf kak, kebetulan aku lewat disekitar sini”

Semua kertas yang berjatuhan sudah kurapikan. Karena aku merasa tidak nyaman dan
termasuk salah ku juga menabrak si kakak itu, akupun membantu kakak itu membawa
semua kertas itu. Saat di perjalanan menuju ke tempat tujuan kakak itu…

“hei.. kok ngelamun sih? Siang bolong gini ngelamun ntar kesambet loh..”
Ucapnya sambil tersenyum menoleh kearahku.

“hehe.. maaf kak, aku kalo ketemu sama orang yang belum terlalu kenal emang gini.
  Apalagi… dengan cewek kayak kakak.”

Kakak itu pun tersenyum, tertunduk sejenak..
“oh. haha.. jangan malu dong, cowok kok pendiem? Terbuka aja lagi!”

Kami sampai di tempat tujuan kakak itu, sepertinya ini ruangan kantor seorang dosen.
Kakak itupun mengetuk pintu, meminta izin untuk masuk kedalam ruangan itu.

“Tunggu bentar yaa..”

“Eh?.. i.. iya kak”
Akupun menunggu karena dia menyuruhku untuk menunggu..
Tak lama kemudian, dia menepuk pundak ku dari belakang.

[TO BE CONTINUED]

0 komentar:

©GMR : GET MORE RESULT!

Halo!

Hari ini aku memposting tentang Watermark ku..
Mungkin yang bersekolah di SMK Telkom Banjarbaru dari ang. 14-16
tidak asing melihat logo ini.. ((atau memang gak ada yg tau sama sekali))


Logo ini pasti kupasang disetiap project desain ku, ntah itu di spanduk, poster
maupun hal-hal yang gak jauh dengan percetakan.

Alasan kenapa aku membuat logo ini, itu berawal dari seorang teman yg meminta
tolong untuk membuatkan desain baju untuk kelas dia.

Project Pertama dari yang pertama
Desain ku yang paling pertama, sebuah jaket hoodie jumper. Karena aku sangat suka
mendesain dan menggambar, dan juga aku suka fashion distro yang gak jauh dari
gambar diatas, tanpa pikir panjang akupun menerima tawaran temanku
walaupun tanpa dia membayar.

Saat desain selesai, temanku pun puas dengan itu, dan kelasnya juga merasakan hasil
dari itu. Dimana orang menyukai dan senang dengan karya ku, akupun turut ikut senang
karena karya ku di apresiasi.

Itu project pertamaku, dan percoba pertama yang hasil nya tak terlalu mengecewakan.

Tak lama setelah project itu. Aku diterima tawaran project yang besar menurutku.
Yaitu untuk sebuah event olahraga bola basket sekolah yang para peserta nya dari seluruh
Kalimanan Selatan!.. gimana gak dibilang proyek besar coba?

Project yang ditawar adalah :
- Desain Untuk Spanduk Event sebanyak 4 desain
- Baju panitia event
- ID Card panitia event

Nah, mulai saat itu aku berpikir, dimana ada spanduk disitu pasti tertera logo-logo
sponsor yang membantu menyelenggarakan event tersebut!
Disaat itu juga aku berpikir, aku bakalan habis-habisan membuat desain ini..
dan masa aku gak punya semacam "tanda" bahwa yang mengerjakan semua desain itu
adalah aku? masa gak ada yang tau siapa orang dari balik layar yang 
membuat itu semua?
Aku ingin karyaku dikenal, aku ingin hasil karya dihargai, aku ingin hasil karya diingat
dan bukan hanya sekedar sebuah desain isap jempol belaka..
Mulai dari situlah aku berpikir untuk membuat logo Watermark ku.

Logo pertamaku berawal dari tulisan "Gusmuhrifky"

GMR Mark I

Lalu berubah menjadi sesuatu yang lebih singkat. "GMR" dan desain yg menyerupai
angka 15

GMR Mark II

Aku pikir logo diatas itu mempunyai desain yg menurut ku terlalu "ramai".
Lalu akupun membuang "keramaian" itu menjadi sebuah logo yang simpel..

©GMR Trademark
Terciptalah ©GMR!!
Pasti jika logo ini dikenal banyak orang, banyak orang yg bakal bertanya..

"©GMR itu artinya apa?" "©GMR itu kependekan dari apa?"

Untuk ©GMR itu sebenarnya kependekkan dari GusMuhRifky..
namun bagiku itu kesannya norak.. wkwk
Aku akan menjadikan logo ©GMR ini bukan hanya sebagai logo watermark saja..
Tapi sebagai Brand atau merk yang bakalan tertancap di baju, jaket, sweater dll yang
tak jauh hubungannya dengan hal yg berbau Distro!

Dan jujur, aku mendapatkan kepanjangan dari ©GMR ini disaat aku ingin membuat
postingan ini.

Kepanjangan dari ©GMR adalah GET MORE RESULT!
secara harfiah ©GMR mempunyai arti "Dapatkan hasil yang lebih" atau dalam
definisiku "Hasil lebih yang bisa kamu rasakan" jika kamu membeli ataupun
memakai sesuatu yang berlogo ©GMR ((AMIN))

Dibawah ini adalah salah satu dari hasil desain ku..



Kadang ada hambatan dalam proses mendesain project-project diatas..
yaitu kurangnya kinerja PC ku, butuh spesifikasi PC yang tinggi untuk
menjalankan sebuah aplikasi Photoshop, apalagi yang resolusi desainnya
sangat besar. Setidaknya itu dijadikan pengalaman, bukan beban dan hambatan.

Project terbaruku akhir-akhir ini adalah membuat desain logo untuk nama usaha roti
bakar temanku..

Semoga sukses usahanya kawan!
Mendesain itu selalu mendapatkan progress disetiap proses..
Jangan halangi kreatifitas kamu dengan "Gimana caranya?"
Jalani aja dulu, ide dan inspirasi itu datang kapan saja dan dimana saja..
Berpikir terbuka lah..


Semoga artikel ini bermanfaat, terima kasih untuk yg membaca..



©GMR 2015

0 komentar:

Kakak Senior [Part 1]

Dibawah terik matahari..

Disini aku berdiri, menundukkan kepalaku dibawah terik panasnya matahari.
Di saat ada kesempatan, aku mencoba mengistirahatkan leherku dengan
mengadahkan kepalaku ke atas, sinar mentari saat itu sangat cerah sampai
mengahalangi penglihatanku sejenak. Disaat yang lain sedang sibuk
baris-membaris dibawah arahan para senior, hanya aku yang berdiri sendiri disini.

Hari pertama ospek ku tidak semulus yang kukira, berdiri dalam kondisi
dihukum karena telat dan tak sengaja mengolok-olok salah satu senior di kampus
ini pun menjadi kendala. Aku bisa mendengar suara gemerisik yang berasal
dari lambaian rumput dari kejauhan, dan ternyata itu suara langkah seseorang . .

“Kenapa kamu bisa telat ?”
Terdengar suara berat tanya dari seorang senior . .

“Maaf kak, kesiangan”
Aku tidak bisa membuat alasan yang bagus, karena panas nya terik matahari
mempengaruhiku.

“Kamu ini mahasiswa baru. Sudah telat datang, malah ngoceh sesuatu yang
tidak jelas dihadapan senior”

Setelah ucapannya tadi, aku tidak bisa mendengar apa-apa lagi yang dia katakan,
dikarenakan efek panas ini membuat kepalaku merasakan sensasi pening yang
tidak bisa kutahan . .

“Ya sudah, istirahatkan leher mu sebentar .. setelah itu tundukkan lagi”

Aku hanya bisa menghembuskan nafas lega, bisa mengistirahatkan leher ku untuk
sementara. Baru saja rasa penat di leherku hilang . .

“Yap, tundukkan lagi kepalamu”

Disitu aku hanya bisa berpikir ya allah, bentar amat . . kerasa aja kagak

Di saat aku ingin menundukkan kepalaku, tatapan ku dengan sendirinya mengarah
ke seseorang. Diatas padang rumput hijau, disanalah dia berdiri. Dihadapan para
calon mahasiswa baru, di antara celah celah mentari.
Sinar mentari kala itu sedikit menghalangiku melihat wajahnya.
Tapi aku merasa dia sedang tersenyum melihatku . .



Aku pun menundukkan kepalaku, merasakan kembali semua penat dileherku.
Tak lama kemudian, aku mendengar sesuatu  . .

“Ada apa ini, sen?”

Suara perempuan itu sejenak meringankan sedikit rasa penat yang menyelimuti
leherku, namun kondisi ku sekarang hanya bisa membuatku melihat rerumputan
yang ditutupi oleh bayanganku, dan aku pikir dia mungkin salah satu senior yang lain . .

Setelah dia mendengarkan jawaban dan penjelasan dari senior laki-laki yang
sedang menghukumku . .

“Ayolah sen, inikan masih hari pertama ? kasihan dia, kasih dia dispensasi sedikit lah”

Aku bisa melihat bayangannya mendekatiku . .

“Halo . . kamu masuk grup berapa?”

“emm. . grup ka-tiga (KIII) kak”
jawabku sambil membersihkan keringat yang menetes dari wajahku

“Well, ternyata dia anggota kelompokku, sen . . boleh kubawa dia ke kelompokku ?”

Aku tidak bisa mendengar jelas argumentasi dari senior yang menghukumku tadi . .

“Yap, sudah selesai nunduk-nunduk nya . . angkat kepalanya”

Akupun mengangkat kepalaku, dan setelah aku mengangkat kepalaku . .

“Halo!”
Sapaan darinya yang dihiasi dengan senyuman manisnya.

Dia. . dia yang sesaat kutatap ketika aku ingin menundukkan kepalaku tadi,
ternyata berada didepanku. Tersenyum melihatku, aku pun terdiam terpaku
melihat senyumannya yang tertuju kepadaku . .

“Lho? Kok diem gitu ?”

Setahuku, lidah itu tak bertulang . . namun nyata nya lidahku terbujur kaku,
tertahan, dan tak bisa mengatakan apa-apa disaat dia menanyakan hal ringan
yang bisa dijawab dengan layak ?

“Ya udah, ku bawa kamu ke barisan kelompok kita”


Sesampai di barisan kelompok..

Naah.. silahkan gabung sama teman-teman baru kamu. Jangan malu buat
 kenalan.”

Aku bisa melihat wajah-wajah calon teman-teman ku dibarisan, seperti merasa tak ada
beban dengan ketua grup mereka. Aku bisa membayangkan bahwa ospek ini bakalan
berkesan.



3 Bulan Setelah itu

Bersandar di sofa ruang tamu asrama mulai menjadi kebiasaanku beberapa
bulan ini, disaat waktu luang maupun ketika jadwal kuliahku kosong,
aku selalu menghabiskan waktu ku disini sambil membaca tumpukan
komik koleksi ku. Entah kenapa, aku mulai merindukan masa-masa
putih abu-abuku . . .

“Bro, temenin gue yuk . . loe lagi gak ada kerjaan kan ?”
Tanya Madjar, teman sekamar ku yang sepertinya sedang bergegas sambil
membawa sesuatu . .

“lagi ngomik sih . . emang mo ngapain ?”

“Ini . . gua mo ngumpul tugas kemaren, udah lama sih selesai nya . . 
  cuman gua lupa kalo deadline nya itu hari ini”

Dengan menyandarkan kepalaku di satu sisi sofa, dan menyandarkan kakiku
di sisi lain sofa, aku tidak mendengarkan omongan teman ku lagi,
karena atmosfer buku komik bagiku tidak bisa ditahan . .

“Gimana mau gak ?”

Mata ku terlalu focus ke buku kecil dengan 100 lembar halaman itu, aku
sudah tak mendengarkan apa-apa lagi . . 

“Ya udah gua temenin, tapi jangan lama-lama”

“Cuman ngumpul tugas doang kok, malahan nanti . . loe yang bakalan
  betah disana”

Aku yang bakalan betah ? apa maksudnya ?

Baiklah, aku menuruti kemauan teman ku ini. Lagipula aku sedang free.
Langkah demi langkah aku menyusuri lorong kampus, sambil
menggengam komik dengan headset yang terpasang disebelah telingaku.
Saat itu aku bisa melihat langkah teman ku dengan tiba-tiba terhenti.

“Esh.. kenapa stop mendadak gitu sih? Gua gak liat jalan nih”

“wkwk.. loe asik ngebaca mulu sih, berhenti bentar napa..”

Ternyata kami sudah berada ditempat yang dijanjikan teman ku untuk
mengumpulkan tugasnya tadi . .

“Loe kalo mau ikut masuk, ikut aja gak apa apa kok”

“Kagak ah, gua nunggu disini aja”

“Ya udah kalo gitu..”

Lembar demi lembar kubalik, halaman demi halaman kubaca . .
sampai aku mencapai lembaran kertas di akhir buku itu . . .

Itu orang lama amat, padahal cuman ngumpul tugas doang . .

Aku melihat pintu ruangan tempat temanku tadi masuk, masih
tertutup dan perasaanku tidak ada suara seperti pintu terbuka lagi
atau aku tak sadar kalau teman ku itu sudah keluar tanpa
sepengetahuanku ?
Lama menunggu, aku berniat ingin memasuki ruangan itu.
Sesampai di depan pintu ruangan itu, tanganku sudah hampir
megenggam gagang pintu, namun pintu itupun terbuka dari dalam..

“Eh..? Aduduh!”

Aku tanpa sengaja menabrak seseorang wanita yang baru saja
keluar dari ruangan itu. Aku membuat semua bawaannya jatuh.
Tampak seperti kertas-kertas tugas yang jatuh berserakan, aku harap
dia bukan seorang dosen…

“Aduh.. maaf bu, saya ga liat ibu. Sini saya bantuin”

Ku ambil selembar demi selembar kertas itu dari lantai, lalu …

“ihh.. jangan panggil aku ibu dong, aku kan bukan dosen… Eh?”
Sambil merapikan poni rambutnya, dia terkejut melihatku.

“Eh? Kakak..?”

TO BE CONTINUED . . .

0 komentar:

Perkenalan!! Aku..

Satu kata simpel yang sering diucapkan berjuta orang . .

Hai !

Sebelum meresmikan blog ini . .
ada baik nya kita berkenalan dulu, wahai para pembaca.


Perkenalkan! Namaku Gusmuhrifky, atau kalian bisa sapa aku dengan
Gusmuh ataupun Rifky ((gak ada perbedaan ya))

0 komentar:

Copyright © 2015 gusmuhrifky